Dan sesungguhnya pada binatang ternak itu benar‐benar terdapat pelajaran bagi kamu. Kami memberimu minum daripada apa yang berada dalam perutnya (berupa) susu yang bersih antara tahi dan darah, yang mudah ditelan bagi orang‐orang yang meminumnya
(An Nahl 66).
Selasa, 28 Februari 2012
Bismillah... UjiCoba Sistem Paket Kemitraan Ternak Rakyat PeternakanSaKaDo kita mulai....
“Setiap pekerjaan yang baik, jika tidak dimulai dengan “Bismillah” (menyebut nama Allah) maka (pekerjaan tersebut) akan terputus (dari keberkahan Allah)”
Sistem Paket Kemitraan Ternak sendiri ceritanya seperti ini... dari beberapa Shohibul Maal yang berpartisipasi, terhimpunlah sejumlah dana titipan yang dijadikan modal untuk pembelian beberapa ekor bakalan sapi dan biaya berkandang untuk 4 bulan program penggemukan, sebut saja ini PAKET KEMITRAAN No1, nanti ada Paket Kemitraan No 2 dst tergantung dari banyaknya pihak yang berminat bergabung dalam proyek pemberdayaan ini. Tinggal sekarang tugasnya pengelola kandang untuk bisa secara amanah mengelola dana titipan tersebut.. dimana indikator amanah nya juga simple.. yaitu bobot sapi secara total harus lebih besar dari saat awal pembelian yang berjumlah 4.180Kg tersebut... itulah KPI nya pa Kosim Achmadi sebagai pengelola kandang sehari-hari...
Selain sebagai antisipasi jika harga pasaran kurang bagus.. juga agar aspek nilai pemberdayaan warga melalui kemitraan ternak lebih menjadi prioritas yang kuat bagi yang ingin bergabung dalam proyek social entrepreneurship di PeternakanSaKaDo ini... maklumlah pemberdayaan itu katanya butuh proses waktu yang panjang.. jarang-jarang dalam waktu instan bisa sukses besar dan menguntungkan.. alias perlu pengorbanan waktu dan kesabaran.. minimal modal kita jangan sampai angus alias jika hanya BEP pun sudah jadi prestasi tersendiri sebagai peternak baru, karena tahap perintisan beternak ini masih dalam taraf mengejar LIFESKILL bukan GAIN secara INSTAN ...
dan itulah inti dari PROYEK PEMBERDAYAAN TERNAK DI TENGAH HUTAN, ADANYA PENINGKATAN LIFESKILL SEMUA PIHAK YG TERLIBAT...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar